ACEH TENGAHBerita

Wujudkan Kamseltibcarlantas, Polres Aceh Tengah Lakukan Pengamanan Dan Pengaturan Jelang Berbuka Puasa

38
×

Wujudkan Kamseltibcarlantas, Polres Aceh Tengah Lakukan Pengamanan Dan Pengaturan Jelang Berbuka Puasa

Sebarkan artikel ini

0:00

Takengon -satupena.co.id

Bulan suci ramadhan tidak lepas dari namanya pasar ramadhan yang biasanya ditemui saat sore hari menjelang berbuka puasa dengan menjual berbagai aneka makanan dan minuman berbuka.

Pada jam-jam tersebut aktifitas masyarakat dan volume kendaraan memadati ruas jalan dan titik pasar takjil, maka dari itu Kapolres Aceh Tengah, Polda Aceh AKBP Dody Indra Eka Putra, menerjunkan ratusan personel setiap harinya untuk melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di titik-titik lokasi pasar takjil untuk meminimalisir kemacetan dan mencegah Kecelakaan Lalu-lintas dijalan raya.

Baca juga Artikel ini :   Pimpin Apel, Kapolsek Sawang Ingatkan Personil Tingkat Disiplin

Pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas yang dilakukan Jajaran personel Polres dan polsek-polsek, di mulai dari sore hari sampai menjelang berbuka puasa.

Baca juga Artikel ini :   Cegah Guantibmas Di Bulan Ramadhan, Tim Patroli Presisi Samapta Polres Aceh Tengah Lakukan Patroli Di Pusat Keramaian

Kapolres Dody, mengatakan, bahwa pelaksanaan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di pasar ramadhan ini bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat khususnya ummat muslim yang akan berbelanja untuk kebutuhan berbuka puasa serta menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) .

Baca juga Artikel ini :   IKA Darhas Singkil Gelar Safari Ramadhan yang ke-2 Di Singkil Utara.

“Selain itu, untuk mencegah niat maupun aksi orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk berbuat jahat, karena kejahatan dapat dilakukan dimana pun dan kapan pun jika niat dan kesempatan,” ujar Dody dalam rilisnya Senin (25/03/2024).

Ketuk Play Untuk Melihat Tayangan Live DMTV Malang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *