Scroll untuk baca artikel
ACEH TAMIANG

AKBP Muliadi: Kegiatan Ini Merupakan Wujud Nyata Kepedulian Polres Aceh Tamiang Kepada Masyarakat

7
×

AKBP Muliadi: Kegiatan Ini Merupakan Wujud Nyata Kepedulian Polres Aceh Tamiang Kepada Masyarakat

Sebarkan artikel ini

0:00

Aceh Tamiang–satupena.co.id:
Sebagai Wujud rasa syukur kepada Allah SWT,  dalam program ” Berkah Ramadhan” Polres Aceh Tamiang mengelar kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat pengguna jalan yang melintas di Jalan Medan- B.Aceh tepatnya di depan terminal tipe B Kuala Simpang. Jum’at (07/03/2025).

Terlihat Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muliadi, S.H, M.H bersama PJU dan Personel turun langsung untuk membagikan takjil kepada para masyarakat pengguna jalan yang melintas.

Baca juga Artikel ini :   Pj Sekda Aceh Tamiang Menyerahkan Bantuan Uang 10 Juta Dari Baitul Mal

Usai kegiatan, Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muliadi, S.H, M.H saat di temui mengatakan ‘”kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Polres Aceh Tamiang kepada masyarakat dengan cara berbagi takjil selama bulan suci Ramadhan dalam program “Berkah Ramadhan”.

Baca juga Artikel ini :   Sertu Riki Fernandes: Dengan Adanya Mesin Pompa Air Ini Sangat Membantu Masyarakat Dalam Penyediaan Air

Kapolres berharap dengan adanya kegiatan berbagi takjil ini, dapat menumbuhkan  kepedulian dan rasa berbagi khususnya Polres Aceh Tamiang kepada masyarakat.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat bermanfaat bagi para pengguna jalan terutama para supir mobil angkutan umum dan angkutan penumpang yang saat pada waktu berbuka puasa masih dalam perjalanan.” Ucap AKBP Muliadi

Baca juga Artikel ini :   Asra: Saya Mengucapkan Rasa Syukur Dan Terima Kasih Kepada Segenap Aparatur Di Lingkungan Pemkab

Kapolres menambahkan” kegiatan berkah Ramadhan berbagi takjil ini akan kita laksanakan setiap harinya selama bulan suci Ramadhan dengan membagikan sebanyak 250 paket takjil kepada masyarakat pengguna jalan.” Tutup Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muliadi, S.H, M.H (D.Yogi.S).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *