ACEH TAMIANG

Serka Erwan Membantu Petani Meyoram Tanaman Cabe

9
×

Serka Erwan Membantu Petani Meyoram Tanaman Cabe

Sebarkan artikel ini

0:00

 

Aceh Tamiang–satupena.co.id:
Guna menjalin silaturahmi dengan masyarakat wilayah binaan, Babinsa Koramil 09/Banda Mulia, Kodim 0117/Aceh Tamiang Serka Erwan melaksanakan Komsos dengan petani dengan cara membantu menyiram tanaman Cabe milik pak Herman seluas 3 Rante, salah satu anggota Pok Tani Hana Dawa Desa Matang Seping, Kecamatan Banda Mulia, Kabupaten Aceh Tamiang. Jumat (18/04/2025)

Baca juga Artikel ini :   Babinsa Koramil 03/Seruway Berinteraksi Langsung Dengan Para Pedagang

“Komsos dengan cara membantu warga menyiram tanaman Cabe, merupakan bentuk kepedulian dan menjalin silaturahmi,” kata Babinsa.

Keterlibatan Babinsa dalam perawatan tanaman cabai tersebut secara tidak langsung memberikan suatu motivasi tersendiri bagi para petani, selain itu kegiatan ini sebagai upaya Babinsa dalam membantu meningkatkan hasil panen nanti.

Baca juga Artikel ini :   Demi Menjaga Ketahan Pangan Sertu Muhammad Wartoyo Membantu Petani Panen Padi

Pada kesempatan Babinsa mengatakan sudah merupakan suatu kewajiban bagi dirinya sebagai Babinsa di wilayah ini untuk terjun langsung melakukan pendampingan kepada petani, hal ini untuk meningkatkan ketahanan pangan wilayah dan kesejahteraan petani.

Baca juga Artikel ini :   Asra: Pemerintah Daerah Bersama PUPL Akan Mempersiapkan Lokasi Dan Komunitas Petani

“Semoga dengan budidaya tanaman cabai yang sedang dikembangkan oleh Herman ini nantinya mendapatkan hasil panen yang bagus sehingga kehidupan para petani lebih sejahtera lagi” Pungkasnya.(D.Yogi.S).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ACEH TAMIANG

0:00 Bemban Koramil 01/Karang Baru Melaksanakan Ketahanan Pangan…