Aceh Tengah, Satupena.co.id. – Dalam upaya menumbuhkan semangat nasionalisme sejak dini, Bintara Tinggi Urusan Dalam (Btuud) Koramil 09/Ketol, Kodim 0106/Aceh Tengah, Pelda Isharianto melaksanakan kegiatan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) di SMP Negeri 37 Takengon, Kecamatan Ketol, Kabupaten Aceh Tengah, pada Senin (29/9/2025).
Kegiatan ini disambut antusias oleh para siswa dan guru. Dalam materinya, Pelda Isharianto menyampaikan pentingnya menanamkan rasa cinta tanah air, disiplin, serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa di tengah era globalisasi.
“Generasi muda adalah aset bangsa. Dengan pemahaman wawasan kebangsaan yang baik, mereka akan mampu menjadi pelopor persatuan serta menjauhi hal-hal negatif yang dapat merusak masa depan,” ujarnya.
Pihak sekolah mengapresiasi kegiatan yang diberikan Babinsa, karena sangat bermanfaat untuk membentuk karakter pelajar yang berjiwa nasionalis, disiplin, dan bertanggung jawab.
Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan para siswa dapat lebih memahami nilai-nilai kebangsaan serta mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.







