BREAKING NEWS
Aceh Utara | Senin, 10 November 2025 – Kebakaran hebat melanda area perkebunan milik PTPN IV Cot Girek Regional 6 Aceh Utara siang ini. Api diduga pertama kali muncul di Afdeling 2 dan menjalar cepat hingga ke Afdeling 5, menghanguskan satu unit kantor di Afdeling 3.
Menurut informasi dari beberapa sumber terpercaya media ini, kobaran api terlihat tiba-tiba di area kebun sawit dan sulit dikendalikan karena cuaca panas serta angin kencang.
“Api berasal dari wilayah Afdeling 2 dan terus merambat ke Afdeling 3 sampai 5. Kantor di Afdeling 3 ikut terbakar, ujar seorang saksi mata kepada wartawan.
Hingga sore ini, petugas keamanan perusahaan masih melakukan pemantauan di lapangan. Pihak kepolisian dari Polres Aceh Utara baru akan berjaga malam ini untuk mengamankan lokasi kebun dan mencegah potensi gangguan lanjutan.
Belum diketahui penyebab pasti kebakaran tersebut. Pihak manajemen PTPN IV Regional 6 bersama aparat kepolisian masih melakukan penyelidikan di lokasi kejadian.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun sejumlah fasilitas perusahaan dilaporkan rusak berat. Nilai kerugian sementara ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.
Menanggapi pemberitaan mengenai insiden kebakaran yang terjadi di area Kebun Cot Girek, manajemen PTPN IV Regional 6 melalui Febri Humasnya menyampaikan “bahwa saat ini tim manajemen bersama aparat Kepolisian dari Polres Aceh Utara tengah melakukan proses pemeriksaan dan pendataan di lokasi kejadian untuk memastikan penyebab peristiwa tersebut. Tulisnya via pesan whatsapp.
Sebagai langkah lanjutan, manajemen PTPN IV Kebun Cot Girek telah melaporkan kejadian ini secara resmi kepada pihak berwajib dan akan memberikan informasi lebih lanjut setelah hasil investigasi awal diperoleh. Sebutnya
Kami menghimbau kepada semua pihak untuk menunggu hasil penyelidikan resmi dan tidak berspekulasi terhadap penyebab kebakaran hingga adanya keterangan dari pihak berwenang. Imbuhnya.
Demikian pernyataan ini kami sampaikan sebagai klarifikasi sementara.
Reporter: ZAS







