Lhokseumawe, Satupena.co.id- kafilah kota Lhokseumawe mengucapkan terimakasih dan berpamitan kepada tuan rumah yang telah menampung kafilah kota Lhokseumawe dari 31 Oktober sampai 8 November 2025 dalam mengikuti MTQ tingkat provinsi Aceh ke 37 di kabupaten Pidie jaya.
Ketua Kafilah kota Lhokseumawe bapak Sufri S Ag M.M dalam kesempatan singkat mengatakan
“Kami dari hati yang paling dalam kami berterimakasih kepada tuan rumah karena pelayanannya yang sangat nyaman dan rahma dan kami terima selama berada disini dan kami meminta maaf seandainya ada hal tingkah laku yang kurang berkenan selama kami disini, Mudah-mudahan apa yang kita laksanakan ini dapat bernilai ibadah disisi Allah SWT, ungkap bapak Sufri
dan kami sangat puas selama kami tinggal di rumah bapak ibu tak ada kendala sedikit pun dari segi tempat tidur sampai makanan kami cukup suka makanan khas Daerah Pidie jaya memancakan mulut kami semoga silaturrahmi kita trus kita jalani dari dunia sampai akhirat.unjarnya
Sementara itu bapak dan ibu selaku tuan rumah juga menyampaikan
“kami berusaha semaksimal mungkin melayani tamu tapi seandainya pelayanan kami selama ini kurang berkenan, kami mohon maaf juga dan mudah-mudahan kepulangan kafilah kota Lhokseumawe ini selamat sampai tujuan.
Dan pesan saya “Bagi peserta MTQ yang juara pada MTQ Provinsi Aceh tahun ini saya ucapkan selamat dan disyukuri adapun yang belum berhasil jangan bersedih hati anggaplah keberhasilan yang masih tertunda, dan saya berharap silaturrahmi kita jangan terputus bila melewati Pidie jaya jangan lupa singgah tempat kami pintu selalu terbuka lebar.ungkapnya. ( Faisal )







