SUMATERA UTARA

Terpilih Secara Aklamasi, Reza Pahlevi Lubis Nakhodai PAC PP Kecamatan Medan Helvetia Periode 2023 – 2026

×

Terpilih Secara Aklamasi, Reza Pahlevi Lubis Nakhodai PAC PP Kecamatan Medan Helvetia Periode 2023 – 2026

Sebarkan artikel ini

0:00

MEDAN, Satupena.co.id

Reza Pahlevi Lubis terpilih secara aklamasi untuk menakhodai Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Medan Helvetia massa bakti periode 2023 – 2026.

Kepastian itu setelah 7 Pimpinan Ranting Pemuda Pancasila (PP) se-Kecamatan Medan Helvetia memberikan dukungan kepadanya pada Rapat Pemilihan Pimpinan (RPP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan, yang digelar di Aula Yayasan Ar-Rahman Jalan Gaperta Ujung, Minggu (09/06/2024).

Usai ditetapkan sebagai Ketua terpilih, Reza Pahlevi Lubis mengungkapkan komitmennya untuk menjadikan Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Medan Helvetia sebagai Organisasi yang berintegritas, intelektual dan kapabilitas.

“Alhamdulillah, hari ini Saya diberikan amanah untuk menakhodai Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Medan Helvetia. Insyaallah Saya siap untuk memajukan Organisasi,” katanya.

Baca juga Artikel ini :   Kapolsek Medan Baru Cek e-Parkir di Kampung Madras

Dikatakan Anggota DPRD Kota Medan massa bakti periode 2024-2029 terpilih itu, dirinya telah menyiapkan berbagai program untuk memperkuat sumber daya manusia (SDM) Pemuda Pancasila (PP) di Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan.

“Saya akan melakukan konsolidasi Organisasi hingga ke akar rumput agar dapat dipastikan Roda Organisasi dapat dijalankan dengan baik dan penuh tanggung jawab,” katanya lagi, Minggu (09/06/2024).

Lanjut Politisi Muda ini dari Partai Golkar, dia meminta kepada seluruh Kader Pemuda Pancasila (PP) di Kecamatan Medan Helvetia mau bekerjasama dan menjaga nama baik Organisasi Pemuda Pancasila (PP).

“Seperti pesan dari Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Medan, Bung Rahmaddian Shah agar seluruh Kader menjaga marwah nama baik Organisasi ini di masyarakat,” sebutnya, Minggu (09/06/2024).

Baca juga Artikel ini :   Keluarga Besar PAS MB Peringati Nuzulul Qur'an Hadirkan 4 Qori Nasional Dan Internasional

Sebelumnya, Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Medan, Rahmaddian Shah dalam amanahnya meminta kepada seluruh Kader untuk menjaga marwah dan nama baik Organisasi Pemuda Pancasila (PP) di Kota Medan khususnya di Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan.

Kepada Ketua terpilih nantinya dalam Rapat Pemilihan Pimpinan (RPP) agar menjadikan Kecamatan Medan Helvetia sebagai basis Pemuda Pancasila (PP) khususnya di Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara.

“Saya minta kepada Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) yang terpilih dalam Rapat Pemilihan Pimpinan (RPP) ini agar membesarkan Organisasi dan jadikan Kecamatan Medan Helvetia jadi basis Pemuda Pancasila (PP). Mari bersama-sama kita untuk membawa perubahan agar Organisasi ini semakin baik. Tetaplah semangat dan ikhlas dalam membantu masyarakat sehingga Pemuda Pancasila (PP) semakin dekat dan dicintai masyarakat,” tandasnya.

Baca juga Artikel ini :   Hari Terakhir Buka Puasa Bersama Pj Gubernur Sumut Hassanudin Membludak, Rumah Dinas Dipenuhi Ojol dan Masyarakat

Rapat Pemilihan Pimpinan (RPP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan, dibuka oleh Wakil Sekretaris Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Chalid Nasution.

Dalam pidato singkatnya, Chalid Nasution bilang Kader Pemuda Pancasila (PP) untuk menjaga kekompakan demi percepatan Pembangunan di Kota Medan dan Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

“Pesan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Musa Rajeck Shah, agar Pemuda Pancasila (PP) solid dan kompak. Jangan mau terpancing oleh ‘ejekan’ Ormas lain. Kita harus elegan dan tetap menjaga marwah Organisasi besar ini,” pungkasnya.

Ketuk Play Untuk Melihat Tayangan Live DMTV Malang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *