Bener Meriah, Satupena.co.id – Upaya pemulihan pascabencana banjir bandang dan tanah longsor yang melanda sejumlah wilayah di Aceh terus menjadi perhatian serius Polres Bener Meriah. Selain membantu perbaikan infrastruktur yang terdampak, Polres Bener Meriah juga aktif menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi masyarakat yang terdampak bencana.
Pada hari ini, Polres Bener Meriah bersinergi dengan komunitas Gayo Musara Sumatera Utara menyalurkan bantuan logistik secara langsung ke posko pengungsian korban banjir dan longsor. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kolaborasi antara aparat kepolisian dan elemen masyarakat dalam merespons situasi darurat kemanusiaan.
Pendistribusian bantuan dilakukan di dua lokasi, yakni Desa Jungke, Kecamatan Mesidah, serta Desa Bahgie Bertona, Kecamatan Bandar, Kabupaten Bener Meriah. Bantuan disalurkan langsung kepada aparatur kampung dan relawan posko untuk kemudian dibagikan kepada warga yang membutuhkan.
Kapolres Bener Meriah, AKBP Aris Cai Dwi Susanto, menegaskan bahwa sinergitas antara Polri dan komunitas masyarakat memiliki peran strategis dalam mempercepat pemulihan pascabencana.
“Sinergi seperti ini sangat penting agar bantuan dapat segera dirasakan oleh masyarakat terdampak, sehingga mereka bisa bangkit dan pulih kembali setelah musibah banjir dan longsor,” ujar AKBP Aris Cai.
Ia juga menjelaskan bahwa bantuan logistik yang disalurkan meliputi beras, minyak goreng, gula, telur, serta makanan ringan untuk anak-anak, yang dinilai sangat dibutuhkan oleh para pengungsi.
Sementara itu, Abdul Jalil selaku pengurus Gayo Musara, yang mewakili Ketua Umum Gayo Musara Sumatera Utara, Faisal, menyampaikan rasa syukur dan kebahagiaannya karena dapat berpartisipasi langsung dalam kegiatan kemanusiaan tersebut.
“Kami sangat bersyukur dapat menyalurkan bantuan ini secara langsung. Bantuan kami prioritaskan bagi kelompok masyarakat rentan. Semoga bantuan ini, terutama beras sebagai kebutuhan pokok, dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa musibah,” ungkapnya.
Apresiasi juga disampaikan oleh Tgk. Ansyari selaku aparatur Kampung Bahgie Bertona. Ia mengucapkan terima kasih atas kepedulian Gayo Musara dan Polres Bener Meriah terhadap warganya.
“Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan. Bantuan ini akan segera kami distribusikan kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan,” katanya.
Melalui sinergi dan kepedulian bersama antara aparat kepolisian dan masyarakat, diharapkan beban warga terdampak bencana dapat berkurang serta proses pemulihan pascabencana di Kabupaten Bener Meriah dapat berjalan lebih cepat dan optimal.









