Scroll untuk baca artikel
AcehBeritaPidie JayaTNI Polri

Satgas Gulbencial Bersihkan Dayah Sirajul Huda Al Aziziyah

13
×

Satgas Gulbencial Bersihkan Dayah Sirajul Huda Al Aziziyah

Sebarkan artikel ini

Pidie Jaya, Satupena.co.id – Pasca banjir yang melanda wilayah Kabupaten Pidie Jaya,hingga saat ini TNI memfokuskan upaya pemulihan pada pembersihan fasilitas umum dan sarana pendidikan salah satunya pembersihan dan penyiraman pasir dan batu (sirtu) di seputaran komplek Dayah Sirajul Huda Al-Aziziyah, Gampong Blang Awe, Kecamatan Meureudu, Senin (12/01/2025).

Kegiatan tersebut melibatkan prajurit TNI dari Satuan Tugas Penanggulangan Bencana Alam (Satgas Gulbencal) Kodim 0102/Pidie bersama Yonif Armed 17/RC.

Pembersihan difokuskan pada halaman utama dayah dan akses jalan masuk yang sebelumnya tertutup lumpur serta sisa material banjir. Setelah material dibersihkan, personel TNI melakukan penyiraman pasir dan batu untuk menutupi bekas genangan air kondisi becek yang berpotensi mengganggu aktivitas belajar para santri.

Baca juga Artikel ini :  Babinsa Koramil 09/Ketol Beri Edukasi Petani Cabai Hadapi Cuaca Tak Menentu

Puluhan personel TNI dikerahkan juga dengan dukungan truk dan alat berat. Langkah ini dinilai efektif untuk mempercepat pemulihan lingkungan dayah agar kembali aman, bersih, dan layak digunakan sebagai pusat pendidikan keagamaan.

Komandan Kodim 0102/Pidie, Letkol Inf Abdul Hadi, S.Sos., menjelaskan bahwa penyiraman sirtu menjadi bagian penting dalam penanganan pasca banjir, khususnya di lingkungan pendidikan yang masih ada sisa genangan air .

“Selain membersihkan lumpur dan sampah, kami fokus pada penyiraman pasir dan batu di halaman serta jalan menuju dayah yang masih basah dan becek. Tujuannya agar santri, ustaz, dan warga dayah dapat beraktivitas dengan lebih nyaman dan aman,” ungkapnya.

Baca juga Artikel ini :  Cegah Guantibmas Dan Aksi Kejahatan Di Bulan Ramadhan, Samapta Polres Aceh Tengah Tingkatkan Patroli Sasar Sejumlah Titik

Menurut Dandim 0102/Pidie, karya bakti ini merupakan wujud nyata kehadiran TNI dalam membantu masyarakat pasca bencana, dengan sasaran tidak hanya fasilitas umum dan permukiman warga, tetapi juga sejumlah sarana pendidikan dan keagamaan yang saat ini sedang terus di pacu di beberapa lokasi dan terus memberikan halsil yang signifikan.

Sementara itu, Pimpinan Dayah Sirajul Huda Al-Aziziyah, Tgk. Ikhwani, MA, mengapresiasi kinerja dan tanggap TNI yang dinilai sangat membantu pemulihan aktivitas di lingkungan dayah.

Baca juga Artikel ini :  Polri Tangkap "Calon Pengantin" Bom Bunuh Diri di Batu Malang

“Alhamdulillah, halaman dan jalan menuju dayah sekarang sudah bersih dan tidak becek lagi. Kami sangat berterima kasih atas bantuan TNI. Semoga segala jerih payah bapak-bapak TNI menjadi amal ibadah,di kemudian hari” ujarnya.

Melalui kegiatan pembersihan halaman dan penyiraman pasir-batu ini, TNI berharap lingkungan dayah Sirajul Huda Al-Aziziyah,dapat kembali berfungsi secara optimal, sekaligus mendorong semangat kebersamaan dalam proses pemulihan pasca bencana di Pidie Jaya.