ACEH TENGAHBerita

Respon Cepat, Polsek Celala Datangi Lokasi Tanah Longsor di Jalan Uning-Pamar

16
×

Respon Cepat, Polsek Celala Datangi Lokasi Tanah Longsor di Jalan Uning-Pamar

Sebarkan artikel ini

0:00

Takengon – satupena.co.id

Respon cepat Personil Polsek Celala Polres Aceh Tengah, turun di lokasi bencana alam tanah Longsor di jalan Pepalang – Brawang Gading Kampung Kuyun Uken Kecamatan Celala Kabupaten Aceh Tengah, Kamis Petang (10/4/25).

Setelah mendapatkan informasi adanya tanah longsor tersebut, Personel Polsek Celala bergerak cepat menuju ke lokasi bencana tanah longsor tersebut.

Baca juga Artikel ini :   Safa Magrib Di Masjid Al Yakin Kampung Rusip, Kapolres Aceh Tengah : Ayo Kita Makmurkan Masjid

Kapolres Aceh Tengah Akbp Dody Indra Eka Putra, melalui Kapolsek Celala Ipda Fauzul Ilmi menyampaikan, Bahwa bencana alam tanah longsor tersebut terjadi akibat curah hujan yang sangat tinggi, sehingga material tanah dari tebing jalan turun menutupi badan jalan.

“Longsor tersebut menutupi ruas badan jalan sehingga tidak bisa dilalui oleh R2 dan R4,” terang Ipda Fauzul.

Baca juga Artikel ini :   GOTONG ROYONG DALAM RANGKA SAMBUT BULAN SUCI RAMADHAN,

Kata Fauzul, Kita sudah berkordinasi dengan pihak BPBD Aceh Tengah, Guna mendatangkan Alat Berat untuk membersihkan material tanah longsor dari badan jalan.

“Setelah alat berat milik BPBD Aceh Tengah tiba dilokasi, dilakukan pembersihan dan pengaturan arus lalulintas oleh personel Polsek Celala, kini jalan sudah dapat dilalui R2 dan R4,” pungkasnya.

Baca juga Artikel ini :   Cabuli Anak Dibawah Umar Pria 52 Tahun Di Aceh Tengah Diciduk Polisi

Ditambahkan Fauzul, Di kesempatan itu juga menghimbau warga masyarakat dan pengguna jalan untuk selalu berhati hati saat mengendarai kendaraan disaat cuaca ekstrem, terutama saat berada di daerah perbukitan dan daerah rawan longsor.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *