Scroll untuk baca artikel
ACEH TIMUR

*Polres Aceh Aceh Timur Kerahkan 189 Personel Amankan Pelantikan Bupati*

16
×

*Polres Aceh Aceh Timur Kerahkan 189 Personel Amankan Pelantikan Bupati*

Sebarkan artikel ini

0:00

Aceh Timur, Satupena.co.id.

Polres Aceh Timur, Polda Aceh mengerahkan sebanyak 189 orang personel guna mengamankan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Timur periode 2025-2030 Iskandar Usman Al-Farlaky, S.HI.,M.Si – T. Zainal Abidin, S.Pd.,M.H. di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Timur, Rabu, (19/03/2025) siang.

“Pengamanan ini kami lakukan sebagai upaya menyukseskan pelantikan bupati dan wakil bupati hasil Pilkada 2024,” kata Kabag Ops Polres Aceh Timur Kompol Surya Purba, S.H.,M.H. selaku Karendalpos pada kegiatan pengamanan tersebut.

Baca juga Artikel ini :   Amankan Pelaku Penganiayaan, Polisi Temukan Narkoba

Ada pun unsur pengamanan yang terlibat diantaranya personel Polres Aceh Timur, TNI dari Kodim 0104/ATIM, personel Brimob, petugas Dinas Perhubungan Kabupaten Aceh Timur, Satpol PP Kabupaten Aceh Timur dan unsur lainnya.

Baca juga Artikel ini :   Polemik Dunia Penyuluhan Pertanian Lapangan Kabupaten Aceh Timur

Kabagops mengatakan pengamanan yang dilakukan tersebut meliputi pengamanan terbuka dan pengamanan tertutup dan dilaksanakan mulai area sekitar gedung pelantikan, area masuk hingga ke dalam gedung.

Kemudian Kepolisian juga turut mengatur kelancaran arus lalu-lintas, sehingga tidak terjadi kepadatan di jalan raya, sekaligus melancarkan arus kendaraan tamu yang hadir.

Baca juga Artikel ini :   Medco E&P Bersama BPMA: Komitmen Sehatkan Warga Aceh Timur Terus Berlanjut

“Kami juga turut melakukan sterilisasi di lokasi pelantikan,” kata Surya Purba menambahkan.

Ia menyebutkan, proses pengamanan area pelantikan berjalan lancar dan tidak ditemukan adanya hal yang mengganggu keamanan dan ketertiban.

“Kami berharap pengamanan ini dapat menyukseskan pelantikan hingga selesai nantinya.” Terang Kabagops Polres Aceh Timur Kompol Surya Purba, S.H.,M.H. ( 4n1 )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *