Scroll untuk baca artikel
LANGSA

Ketua Badan Baitul Mal Kota Langsa Memberikan Laporan Pertanggung Jawaban Penyaluran Zakat dan Inpaq.

54
×

Ketua Badan Baitul Mal Kota Langsa Memberikan Laporan Pertanggung Jawaban Penyaluran Zakat dan Inpaq.

Sebarkan artikel ini

0:00

Kota Langsa | satupena.co.id — Penyaluran Zakat Senif Fakir dan Miskin Tahun 2024 sekaligus Pelaporan Pertanggung Jawaban Penerimaan dan Penyaluran Zakat dan Infak Baitul Mal Kota Langsa Tahun Anggaran 2023 di Aula Cakra Donya, Kota Langsa, Rabu (03/4/2024).

Membuka acara tersebut, Kepala Baitu Mal Kota Langsa Jauwahir, SE, MAP menyampaikan dalam Laporan Pertanggungjawaban Penerimaan dan Penyaluran Zakat dan Infak Tahun 2023 dan Penyaluran Zakat Asnaf Fakir dan Miskin 2024, untuk penerimaan Zakat di Tahun 2023 sebesar Rp. 3.045.657.443,99, sedangkan penerimaan Infak sebesar Rp. 2.866.321.688.32, dengan total keseluruhan Rp. 5.911.979.132.31.

Baca juga Artikel ini :   Kampanye Pencegahan Perkawinan Usia Dini Serta Kekerasan Perempuan Dan Anak

“Alhamdulillah sudah tersalurkan untuk Zakat Rp. 3.025.000.000. dan untuk Infak Rp. 3.000.000.000. Tahun 2023 dengan total nilainya Rp. 6.025.000.000”, ungkap Jauwahir.

Lalu, lanjut Jauwahir menjelaskan kegiatan Baitul Mal Tahun 2023, untuk penyaluran Zakat Asnaf Fakir dan Miskin yang diserahkan melalui Ketua Baitul Mal Gampong (BMG) di Kota Langsa sebesar Rp. 231.000.000 kepada 1.540 Fakir dengan rician Rp. 150.000 per-orang, dan Rp. 600.000.000 kepada 6.000 Miskin dengan rician Rp. 100.000 per-orang.

Baca juga Artikel ini :   Pj Walikota Langsa Ikuti Webinar Gampong Bebas Stunting

Penyaluran Infak Tahun 2023 Baitul Mal Membangun selain bantuan untuk Fakir dan Miskin, kita telah membangun sebanyak 21 Unit Rumah, Rehab Rumah 6 Unit, Balai Pengajian/Dayah 8 Unit, membantu Pasien Rujukan 379 orang, Beasiswa ke Mesir dan juga pemulangan Orang Sakit dari luar daerah maupun luar negeri.

Baca juga Artikel ini :   Adipura di Raih Tapi Sayang Sampah Masih Menumpuk di Mana-mana

“Terimakasih kepada seluruh Muzaki dan Munfik yang telah mempercayakan Zakat dan Infaknya kepada Baitul Mal Kota Langsa sehingga setiap tahunnya selalu ada peningkatan pengumpulannya”, jelas Jauwahir. (FM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *