Dok:Foto Pribadi M Syariski
Singkil, Satupena- Kehadiran Pj. Gubernur Aceh dan Ketua DPRA Pada HUT Ke-25 Kabupaten Aceh Singkil dan Haul Syech Abdurrauf As-Singkily ke-339, Sudah Saatnya Aceh Singkil Menjadi Daerah Maju dan Modern.
Sehubungan dengan masuknya usia Kabupaten Aceh Singkil yang ke-25 tahun pada 27 April 2024, maka sudah selayaknya Aceh Singkil menjadi daerah yang maju dan modern seperti daerah lainnya. Apalagi melihat potensi Sumber Daya Alam (SDA) dan Sumber Daya Masyarakat (SDM) Aceh Singkil yang cukup berpotensi dengan hal itu, tentu harapan ini akan menjadi kenyataan apabila semua kalangan turut serta membangunnya.
Dengan kehadiran Pj. Gubernur Aceh dan Ketua DPRA beserta rombongan di hari istimewa Aceh Singkil, ini menjadi spirit baru dalam perubahan nyata untuk Aceh Singkil kedepannya.
“Terimakasih atas kehadirannya Pj. Gubernur Aceh dan Ketua DPRA beserta rombongan pada HUT Aceh Singkil Ke-25 tahun dan Haul Syech Abdurrauf As-Singkily ke-339, kami sebagai masyarakat berharap agar bapak-bapak dari Provinsi Aceh dapat ikut serta berkontribusi membangun Aceh Singkil menjadi daerah yang maju dan modern seperti daerah lainnya dengan potensi SDA dan SDM yang cukup berpotensi untuk itu.” Ucap Muhammad Syariski ketua DPP BEM-TR
Selanjutnya pada HUT Aceh Singkil kali ini sangat berbeda dari sebelumnya, mulai dari Haul Syech Abdurrauf As-singkily yang ramai dikunjungi masyarakat di Mesjid Raya Nurul Makmur serta di isi kegiatan stand bazar yang meriah yang dapat mendongkrak perekonomian masyarakat Aceh Singkil sendiri.
“Tentunya ini semua gebrakan dari Pj. Bupati Aceh Singkil bapak Drs. Azmi, M.A.P, sebagai putra asli Singkil yang pro terhadap pembangunan daerah serta mendongkrak perekonomian masyarakat Aceh Singkil.” Tutup Muhammad Syariski