Bireuen – Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Dailami, S. HUT., M.Ling Kabupaten Bireuen menggelar Budaya Baca dan Literasi Masyarakat guna dan tujuan nya untuk mempertahankan ketrampilan peserta dalam menciptakan konten.
Hal tersebut tidak hanya informatif serta kreatif dan inovatif. Dengan tujuan untuk menjadi sarana edukasi bagi masyarakat untuk perkembangan kesadaran masyarakat terutama generasi penerus muda tentang pentingnya literasi perkembangan perpustakaan, budaya baca dan literasi masyarakat.
Nyalakan cahaya literasi transformasi perpustakaan untuk masa depan Bireuen dalam kegiatan Pembekalan Lomba Konten Vidio Literasi yang dilaksanakan di Ruang Baca Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bireuen Jum,at 25 April 2025.
Kegiatan pembekalan ini dilaksanakan selama 1 hari mulai tanggal 25 April 2025 dan setelah pembekalan vidio literasi ini akan dilanjutkan dengan proses pengumpulan vidio literasi yang dikirim oleh peserta lomba secara online/luring pada tanggal 26 April 25_ Mei 2025 dan penilaian tanggal 26 Mei s/ d 1 Juni dan hasil pemenang tanggal 2 Juni 2025.
Plt. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bireuen Dailami, S. HUT., M.Ling menyampaikan untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam mempromosikan literasi serta menumbuh kembangkan pembuat konten (content creator) yang mampu menyajikan informasi bernilai pengetahuan.
“Pentingnya peran perpustakaan dalam memfasilitasi masyarakat untuk mengembangkan potensi, memberikan ruang kreativitas serta menyebarluaskan konten positif yang bermanfaat melalui media sosial”.
Perpustakaan harus menjadi tempat yang tidak hanya menyediakan bahan bacaan, tetapi juga mendukung kreativitas masyarakat dalam menciptakan dan menyebarkan infor
masi yang bernilai edukatif,ujarnya.
Untuk selanjutnya beliau berpesan agar peserta memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya untuk memperkaya pengetahuan dan keterampilan dalam pembuatan video literasi.
“Manfaatkan kesempatan ini untuk belajar lebih dalam tentang kepenulisan skrip dan pembuatan video dari para narasumber yang sudah berpengalaman. Saya berharap ilmu yang diperoleh dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Teruslah belajar, berkreasi, dan berinovasi demi masa depan yang lebih baik,”
Dalam kegiatan tersebut Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bireuen, Saifuddin, S.Ag. M.M menyampaikan Dasar di selenggarakan kegiatan ini, UU No 43 tahun 2007 ” mengamanatkan dalam rangka meningkatkan kecerdasan bangsa tertuang dalam Pembukaan UUD 1945.
Peserta pembekalan 59 orang orang terdiri dari pelajar SMA/SMK//MAN, mahasiswa pegiat literasi dan masyarakat umum di Kabupaten Bireuen. Proses pendaftaran peserta dilaksanakan secara online dengan mengisi link yang telah dilaksanakan oleh panitia.
(**)