Aceh Tamiang– satupena.co.id:
Kodim 0117/Aceh Tamiang gelar kegiatan Program Analisa Komsos Appem dan Kommas, Dari Tim Analis Sdirpit Pusterad, bertempat di Aula Makodim 0117/Atam Jln. Lintas Medan-Banda Aceh Desa Sungai Liput, Kecamatan Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang, pada Kamis (21/03/2024)
Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0117/Aceh Tamiang Letkol Inf Andi Ariyanto, S.I.P., yang di wakili oleh Danramil 02/Karang Baru Kapten Inf Sri Indarjo dalam sambutannya mengatakan Selamat Pagi dan penghormatan kepada Ketua Tim Kolonel Inf Athobari, S.I.P, Mayor Inf Saepudin (Anggota Tim), unsur forkopimda, Forkopimcam, Para Perwira Staf dan Danramil Jajaran Kodim 0117/Atam, Babinsa dan Perwakilan Staf Makodim 0117/Atam serta toga, todat Desa Sidodadai sehingga pada kesempatan ini kita diperkenankan hadir dan bersilaturahmi di ruangan ini dalam keadaan sehat wal’afiat.
Hari ini Kodim 0117/ Atam melaksanakan kegiatan Analisa Kegiatan Komsos dengan Aparat Pemerintah dan Komponen Masyarakat TA 2024 dalam hal ini kita kedatangan tamu dari TIM ANALIS SDIRPIT PUSTERAD yang akan melaksanakan kegiatan analisa kegiatan bidang komsos dengan Aparat Pemerintah dan Komponen masyarakat TA 2024 di Kodim 0117/Aceh Tamiang.
Apa-apa yang akan disampaikan oleh Tim nantinya dapat menjadi masukan bagi Kodim 0117/Aceh Tamiang dan dijadikan pedoman untuk kegiatan komsos kedepannya sehingga mendapatkan hasil yang lebih baik lagi,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Tim dari Pusterad Kolonel Inf Athobari, S.I.P., mengatakan Penghormatan kepada Dandim 0117/Aceh Tamiang, para Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang, unsur Forkopimda/forkopimcam serta toga, todat, Topa, tomas yang sudah hadir dalam rangka kegiatan Analisa Komsos dengan Aparat , Pemerintah dan komponen masyarakat TA 2024 di wilayah Kodim 0117/Atam.
Tugas pokok TNI dalam melaksanakan kegiatan Komsos tidak terlepas dari UU TNI No. 34 tahun 2004 adalah menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari ancaman dan gangguan terhadap NKRI.
Tugas dari Satkowil (Satuan Komando Kewilayahan) adalah untuk melayani masyarakat dan membantu masyarakat dan Satkowil ini tugasnya untuk menyiapkan kewilayahan dan program kegiatan Komsos membuktikan bahwa kegiatan Komsos tersebut dapat memberikan kesejahteraan kepada masyarakat dan membantu Pemerintah setempat.
Satuan Kodim 0117/Aceh Tamiang, yang selama ini sudah melaksanakan tugas pokok Komsos dan Binter untuk itu kita akan melakukan evaluasi, kaji ulang untuk menyamakan persepsi agar tugas Satkowil kedepannya lebih tajam dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dan Pemerintah setempat.
Kegiatan Komsos yang dilaksanakan ini sekaligus kegiatan Silaturahmi antara Tim Pusterad dengan masyarakat dan Pemerintah Kab. Aceh Tamiang.
Tampak hadir di antaranya Ketua Tim Analisa Sdirpit Pusterad Kolonel Inf Athobari, S.I.P., Dandim 0117/Aceh Tamiang diwakili Danramil 02/Karang Baru, Kapten Inf Sri Indarjo, Anggota Tim Mayor Inf Saepudin, Kadispora Aceh Tamiang M. Farij, Kabid pelayanan pendaftaran penduduk Discapil Aceh Tamiang, Alfi Syahrin, SH., Sekcam Kejuruan Muda Ikhsan Nur, KTU PT. Socfindo M. Buchari Pohan, Para Perwira Staf dan Danramil Jajaran Kodim 0117/Aceh Tamiang, Babinsa dan Perwakilan Staf Makodim 0117/Aceh Tamiang, Datok Penghulu, Toga, Todat Desa Sidodadi, Plt. Ketua FKPPI Kabupaten Aceh Tamiang, Septiandi Saputra.(Basyar).