AcehACEH TENGAHBeritaTNI Polri

Babinsa Koramil 09/Ketol Laksanakan Sholat Subuh Berjamaah Bersama Warga

64
×

Babinsa Koramil 09/Ketol Laksanakan Sholat Subuh Berjamaah Bersama Warga

Sebarkan artikel ini

Aceh Tengah, Satupena.co.id. – Dalam rangka mempererat silaturahmi sekaligus meningkatkan keimanan, anggota Koramil 09/Ketol, Kodim 0106/Aceh Tengah, Serka Arif Hananto melaksanakan kegiatan Sholat Subuh berjamaah bersama masyarakat di Meunasah Darul Mukhlisin, Desa Blang  Mancung, Kecamatan Ketol, Kabupaten Aceh Tengah, Senin (15/9/2025).

Kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata peran Babinsa dalam mendukung pembinaan rohani masyarakat desa binaan. Kehadiran Babinsa tidak hanya sebagai bentuk partisipasi dalam ibadah, tetapi juga untuk meneguhkan kebersamaan dan menumbuhkan semangat religius di tengah masyarakat.

Baca juga Artikel ini :  Samapta Polres Aceh Tengah Jaga Kondusifitas Inten Lakukan Patroli Di Pusat Publik Dan Daerah Rawan

Dalam kesempatan tersebut, Serka Arif Hananto menyampaikan bahwa kegiatan sholat berjamaah menjadi momentum penting untuk memperkuat keimanan sekaligus menjaga persatuan. “Sebagai prajurit TNI, kami tidak hanya dituntut menjaga keamanan wilayah, tetapi juga turut serta dalam membangun kehidupan masyarakat yang berlandaskan iman dan takwa. Dengan sholat berjamaah, kita dapat mempererat ukhuwah serta mengingatkan diri bahwa keamanan sejati berawal dari ketenangan hati yang dekat dengan Allah SWT,” ujarnya.

Baca juga Artikel ini :  Polsek Sunggal Hadiahi Timah Panas Tersangka Begal Sadis Antar Kabupaten/Kota

Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana komunikasi sosial antara Babinsa dan warga, sehingga tercipta hubungan yang harmonis. Diharapkan, semangat kebersamaan ini dapat meningkatkan kepedulian sosial, memperkuat gotong royong, serta mendukung terciptanya lingkungan desa yang aman, damai, dan penuh keberkahan.

Baca juga Artikel ini :  Kapolres Bangka Sambang Ulama, Pererat Silaturahmi di Bulan Ramadan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *