Aceh Tengah, Satupena.co.id.– Bentuk kepedulian dan dukungan terhadap ketahanan pangan terus dilakukan oleh jajaran TNI AD di wilayah. Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 09/Ketol, Kodim 0106/Aceh Tengah, Kopda Amri Prayogi yang melaksanakan kegiatan Hanpangan (Ketahanan Pangan) bersama warga binaan di Desa Jaluk, Kecamatan Ketol, Kabupaten Aceh Tengah, pada Minggu (27/7/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Kopda Amri Prayogi turun langsung membantu warga membuat bedengan yang akan digunakan untuk menanam cabai. Langkah ini merupakan bagian dari upaya mendukung program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan di tingkat desa.
“Sebagai Babinsa, kami terus mendorong warga untuk memanfaatkan lahan pekarangan atau kebun yang ada guna meningkatkan hasil pertanian, seperti tanaman cabai yang memiliki nilai ekonomis tinggi,” ujar Kopda Amri.
Kegiatan ini disambut positif oleh masyarakat. Warga merasa terbantu dengan kehadiran Babinsa yang tidak hanya memberikan pendampingan, tetapi juga ikut serta bekerja di lapangan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan yang harmonis antara TNI dan rakyat semakin erat, sekaligus memberikan motivasi kepada masyarakat untuk terus mengembangkan sektor pertanian sebagai sumber penghidupan.










