Scroll untuk baca artikel
AcehACEH TENGAHBeritaTNI Polri

Babinsa Koramil 07/Atu Lintang Ajak Warga Bergotong Royong Bangun Kantor Koperasi Merah Putih

42
×

Babinsa Koramil 07/Atu Lintang Ajak Warga Bergotong Royong Bangun Kantor Koperasi Merah Putih

Sebarkan artikel ini

Aceh Tengah, Satupena.co.id – Dalam wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 07/Atu Lintang, Kodim 0106/Aceh Tengah, Serka Syuitno Sarifudin Lemba, bersama masyarakat Desa Atu Lintang melaksanakan kegiatan karya bakti gotong royong membantu pemasangan boplang pembangunan Kantor Koperasi Merah Putih di Desa Atu Lintang, Kecamatan Atu Lintang, Minggu (09/11/2025).

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari warga yang dengan semangat turut bergabung bahu-membahu bersama Babinsa demi mempercepat pembangunan fasilitas ekonomi desa tersebut.

Serka Syuitno menyampaikan bahwa kegiatan karya bakti ini merupakan bagian dari upaya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta menumbuhkan kembali semangat gotong royong yang menjadi budaya bangsa Indonesia.

Baca juga Artikel ini :  Polsek Bandar Baru Polres Pijay Evakuasi Korban Terseret Arus Sungai

“Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat bukan hanya untuk memberikan rasa aman, tapi juga ikut membantu dalam kegiatan sosial dan pembangunan desa. Semoga dengan berdirinya Kantor Koperasi Merah Putih ini, perekonomian warga Desa Atu Lintang semakin maju,” ujarnya.

Baca juga Artikel ini :  Bareskrim Polri Ungkap Kasus Penyalahgunaan BBM Bersubsidi di Jawa Timur dan Jawa Barat, 16.400 Liter Solar Ilegal Disita

Sementara itu, salah satu tokoh masyarakat setempat mengucapkan terima kasih atas dukungan Babinsa yang selalu hadir membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan pembangunan di desa.

Baca juga Artikel ini :  Sambut HUT Bhayangkara dan Hari Jadi Tebing Tinggi, Kapolres Tebing Tinggi Buka Pertandingan Voli Antar Polsek

“Kami sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa. Beliau selalu turun langsung bersama kami, tanpa ragu ikut bekerja dan memberi semangat kepada warga,” ungkapnya.

Kegiatan karya bakti ini diharapkan dapat menjadi contoh semangat kebersamaan dan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun desa menuju kesejahteraan bersama.