Scroll untuk baca artikel
AcehBeritaPidie Jaya

Polres Pidie Jaya Intensifkan Patroli Perintis Presisi di Titik Rawan dan Lokasi Keramaian

802
×

Polres Pidie Jaya Intensifkan Patroli Perintis Presisi di Titik Rawan dan Lokasi Keramaian

Sebarkan artikel ini

PIDIE JAYA – Untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap terjaga, jajaran Satuan Samapta Polres Pidie Jaya mengintensifkan kegiatan Patroli Perintis Presisi di sejumlah titik rawan, lokasi keramaian, pasar, dan objek wisata pada Minggu (10/8/2025).

Patroli yang dipimpin Bripka Josnardi ini melibatkan personel Sat Samapta dengan pengawasan langsung Kasat Samapta Polres Pidie Jaya, Iptu Ramli.

Kapolres Pidie Jaya, AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk mencegah potensi gangguan keamanan sekaligus memberikan rasa aman bagi warga.

Baca juga Artikel ini :  Aksi Peduli di Bulan Suci, Kapolres Pidie Jaya Bersama Sat Samapta dan Polsek Meurah Dua Berbagi Takjil

“Kami berkomitmen menjaga stabilitas Kamtibmas dengan mengoptimalkan patroli di lokasi strategis yang berpotensi rawan,” ujar Iptu Ramli.

Rute patroli meliputi ATM Bank BSI untuk mengantisipasi aksi kriminal seperti pencurian dan penipuan, Pasar Subuh di Kecamatan Bandar Baru yang padat pengunjung, serta Pantai Kuthang di Kecamatan Trienggadeng yang menjadi objek wisata dengan tingkat kunjungan tinggi.

Baca juga Artikel ini :  Pj Bupati Pidie Resmi Lantik Jufrizal, S.Sos., M.Si Sebagai Pejabat Sekda Pidie

Selain melakukan pemantauan, personel juga menyambangi para pedagang, wisatawan, dan warga setempat untuk memberikan imbauan agar selalu waspada serta segera melapor jika menemukan hal mencurigakan, baik melalui layanan darurat 110 maupun langsung ke kantor polisi terdekat.

“Kehadiran polisi di tengah masyarakat diharapkan mampu menekan angka kriminalitas dan mempererat hubungan antara aparat dengan warga,” tambah Ramli.

Baca juga Artikel ini :  Polisi Siagakan 309 Personel Jelang Pengesahan Pesilat di Malang

Masyarakat menyambut positif kegiatan ini. “Patroli seperti ini membuat kami merasa lebih aman,” ungkap Teuku Arif, pedagang di Pasar Subuh.

Patroli berlangsung aman dan kondusif tanpa ditemukan gangguan menonjol. Ke depan, Polres Pidie Jaya berencana memperluas jangkauan patroli dengan melibatkan peran aktif masyarakat melalui program Polri untuk Masyarakat.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *