Aceh Timur, Satupena.co.id. – Menyikapi maraknya peristiwa kebakaran rumah yang terjadi belakangan ini, Kapolres Aceh Timur AKBP Irwan Kurniadi, S.I.K. mengeluarkan imbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan melakukan langkah antisipatif terhadap potensi kebakaran, terlebih di musim kemarau yang rawan seperti saat ini.
Dalam sepekan terakhir, tercatat telah terjadi kebakaran rumah di tiga kecamatan berbeda, yakni Kecamatan Idi Timur, Pantee Bidari, dan Ranto Peureulak. Meskipun tidak menelan korban jiwa, peristiwa tersebut menyebabkan kerugian materi yang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Kapolres Aceh Timur menyebutkan bahwa penyebab utama dari sejumlah kebakaran tersebut adalah hubungan arus pendek (korsleting) listrik serta kebocoran selang gas elpiji.
“Kami mengimbau kepada seluruh warga untuk lebih waspada terhadap potensi bencana kebakaran, terlebih pada musim kemarau seperti sekarang ini,” ujar AKBP Irwan Kurniadi, Kamis (24/07/2024).
Guna mencegah kejadian serupa, Polres Aceh Timur melalui Bhabinkamtibmas dan Polisi RW terus menggencarkan sosialisasi kepada warga terkait penyebab dan langkah pencegahan kebakaran.
Kapolres mengingatkan agar masyarakat secara rutin memeriksa instalasi listrik, termasuk kabel dan alat elektronik di rumah masing-masing.
“Periksa kabel-kabel listrik yang sudah tua atau terkelupas, karena bisa menjadi pemicu korsleting yang berujung pada kebakaran,” jelasnya.
Selain itu, beliau juga menekankan pentingnya pemeriksaan rutin terhadap selang dan regulator gas elpiji, terutama bagi para ibu rumah tangga. Kebocoran gas sering kali menjadi penyebab utama kebakaran di lingkungan rumah tangga.
Kapolres juga mengingatkan masyarakat untuk tidak membakar sampah sembarangan atau membuang puntung rokok di tempat yang tidak aman.
“Kesadaran sejak dini akan pentingnya mencegah potensi kebakaran dapat menyelamatkan nyawa dan harta benda kita,” tambahnya.
Di akhir imbauannya, AKBP Irwan Kurniadi mengingatkan agar warga memastikan tidak ada sumber api yang masih menyala saat meninggalkan rumah dalam waktu lama, termasuk mematikan kompor, mencabut peralatan elektronik, serta memeriksa regulator gas.
“Lindungi keluarga dan harta benda Anda dari bahaya kebakaran dengan langkah-langkah pencegahan sederhana namun penting,” tutupnya.
Reporter: 4ni
Editor: Redaksi
Foto: Humas Polres Aceh Timur










