Scroll untuk baca artikel
AcehACEH TENGAHBeritaTNI Polri

Babinsa Koramil 06/Jagong Bantu Warga Rawat Tanaman Tomat di Desa Paya Dedep

68
×

Babinsa Koramil 06/Jagong Bantu Warga Rawat Tanaman Tomat di Desa Paya Dedep

Sebarkan artikel ini

Aceh Tengah, Satupena.co.id. Sebagai wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 06/Jagong, Kodim 0106/Aceh Tengah, Serda Juliadi, melaksanakan kegiatan ketahanan pangan dengan membantu warga merawat tanaman tomat di Desa Paya Dedep, Kecamatan Jagong Jeget, Kabupaten Aceh Tengah, Selasa (24/06/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pendampingan Babinsa terhadap masyarakat desa binaan dalam mendukung ketahanan pangan, khususnya di sektor pertanian hortikultura.

Serda Juliadi menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa bukan hanya untuk menjaga keamanan wilayah, tetapi juga berperan aktif dalam mendukung program-program pemerintah di bidang pertanian.

Baca juga Artikel ini :  SAPA Meminta Calon Pemimpin di Aceh Akan Datang Menjalankan Nilai Islam Secara Nyata

“Kami hadir di tengah masyarakat untuk memberikan semangat, motivasi, dan juga bantuan nyata dalam kegiatan pertanian seperti perawatan tanaman tomat ini. Semoga hasil panennya nanti bisa meningkatkan kesejahteraan warga,” ujar Serda Juliadi.

Baca juga Artikel ini :  Opini: ANTARA KODE ETIK DAN KEBUTUHAN HIDUP: Dilema Jurnalis di Era Digital

Para petani pun mengaku senang dan terbantu dengan kehadiran Babinsa di lapangan, yang tak hanya memberikan tenaga tetapi juga menjadi penyemangat dalam menjalankan aktivitas pertanian sehari-hari.

Baca juga Artikel ini :  Polsek Blang Mangat Tingkatkan Patroli Ke Gerai ATM Perbankan

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi warga lainnya untuk terus mengembangkan potensi pertanian lokal dalam rangka memperkuat ketahanan pangan di wilayah pedesaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *