Scroll untuk baca artikel
Bangka BelitungBeritaPeristiwaTNI Polri

Satlantas Polres Bangka Gelar Patroli Wisata, Pastikan Keamanan Liburan Masyarakat

24
×

Satlantas Polres Bangka Gelar Patroli Wisata, Pastikan Keamanan Liburan Masyarakat

Sebarkan artikel ini

0:00

BANGKA, Satupena.co.id, Akhir pekan menjadi momen yang dinanti banyak orang untuk berlibur bersama keluarga. Demi memastikan wisatawan dapat menikmati liburan dengan aman dan nyaman, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bangka menggelar patroli wisata di sejumlah destinasi wisata di wilayah hukumnya.

Patroli yang dilaksanakan pada Minggu (2/3/2025) ini menyasar tiga lokasi wisata favorit di Kecamatan Sungailiat, yakni BN ZOO, Puri Ansell, dan Pantai Batu Bedaun. Ketiga destinasi ini kerap menjadi magnet bagi wisatawan lokal maupun luar daerah, terutama saat akhir pekan.

Kasat Lantas Polres Bangka, Iptu Endi Putrawansyah, seizin Kapolres Bangka AKBP Toni Sarjaka, menegaskan bahwa kehadiran personel kepolisian di lokasi wisata merupakan langkah penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca juga Artikel ini :   Polisi Bongkar Pungli Pembuatan Dokumen Kependudukan di Kabupaten Malang

“Patroli wisata ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada wisatawan serta memantau aktivitas masyarakat di tempat wisata. Dengan adanya kehadiran personel kami, diharapkan masyarakat dapat menikmati waktu liburan mereka dengan tenang dan nyaman,” ujar Iptu Endi Putrawansyah.

Patroli wisata ini melibatkan lima personel Satlantas Polres Bangka, yakni Bripka Ichsan Firmanda, Brigpol Benny, Brigpol Roy Candra, Bripda Andrea Rizki, dan Bripda Sulthan Ramiz R. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Iptu Endi Putrawansyah.

Baca juga Artikel ini :   Sambut Ramadhan, Polres Bangka Gelar Baksos Presisi dan Salurkan Puluhan Paket Sembako

Selain memastikan situasi tetap kondusif, petugas juga mengimbau wisatawan untuk selalu berhati-hati dan menjaga ketertiban selama berada di lokasi wisata. Dari hasil patroli, ketiga destinasi wisata yang dikunjungi terpantau dalam keadaan aman dan terkendali, tanpa adanya gangguan keamanan maupun insiden yang mengganggu kenyamanan pengunjung.

Kehadiran personel kepolisian di tempat wisata pun mendapat apresiasi dari masyarakat. Salah satu wisatawan yang berkunjung ke Pantai Batu Bedaun menyampaikan rasa terima kasih atas patroli yang dilakukan.

Baca juga Artikel ini :   SAPA Minta Pj Gubernur Aceh Publikasikan Pokir DPRA Tahun 2025

“Kami merasa lebih aman saat berwisata karena ada polisi yang berjaga. Semoga patroli seperti ini terus dilakukan, terutama di akhir pekan dan hari libur,” ujar seorang wisatawan.

Menutup keterangannya, Iptu Endi Putrawansyah menegaskan bahwa Satlantas Polres Bangka berkomitmen untuk terus menggelar patroli wisata secara berkala, terutama pada akhir pekan dan hari libur, guna memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi masyarakat.

“Kami akan terus hadir di tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan terbaik, terutama di lokasi-lokasi yang menjadi pusat aktivitas warga,” tutupnya.

( Sadiman )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *